Assalamu’alaikum Wr. Wb.
Marilah kita terus-menerus bersyukur kepada Allah SWT dengan selalu mengucapkan "Alhamdulillahi Robbil 'Alamiin", dan bersholawat kepada Nabi Besar Muhammad SAW dengan mengucapkan "Allahumma Sholli 'Ala Muhammad," serta mendoakan sahabat-sahabat yang sedang sakit bisa secepatnya disembuhkan dan dapat melaksanakan aktivitas sehari-hari. Aamiin Ya Robbal Alamiin.
Kembali Madrasah Berprestasi...
Tim KoSSMI MIN 1 Kota Palangka Raya berhasil membawa pulang dua kejuaraan pada Kompetisi Sains Siswa Muslim Indonesia (KoSSMI) 2022, yang diselenggarakan Abak Academy dan Surya Institute for the promotion of Science (SIPS) di Universitas Al Azhar Jakarta, Ahad (05/06/22).
Dua kejuaraan tersebit adalah: (1) Honorable Mention bidang Matematika Level 2 oleh Muhammad Nabil Hakim kelas VI-B, dan (2) Bronze Medal bidang IPA Level 2 oleh Alfath Nahya Ahmad dari kelas VI-A.
Pengumumas hasil final KoSSMI 2022 disampaikan pada acara Awarding Ceremony melalui live streaming channel Youtube Universitas Al Azhar Jakarta.
Baca Jua
MTsN 1 Kota Palangka Raya, Catatkan Prestasi Terbaik dalam Grand Final KOSSMI Tahun 2022
Kabid Penmad, "Saatnya Kita Buktikan Madrasah di Kalimantan Tengah, Bisa Berprestasi".
Ditempat terpisah, Kepala MIN 1 Kota, Saiful Anwar memberikan ucapan selamat atas prestasi peserta didiknya itu. "Selamat dan sukses untuk anak-anak kami yang berhasil mendapatkan kejuaraan pada KOSSMI 2022 ini, terima kasih telah mengharumkan nama madrasah, Kementerian Agama Kota dan juga Provinsi Kalimantan Tengah di kancah nasional," ucapnya.
Sementara itu, Kepala Kanwil Kemenag Kalteng yang diwakili Kepala Bidang Pendidikan Madrasah, Achmad Farichin, merasa bangga dengan capaian anak-anak madrasah pada tahun 2022 ini,
"Saya merasa bangga dan senang, pada KOSSMI Tahun 2022 ini, karena lebih dari 30 siswa madrasah yang ikut Grand Final di Jakarta, dan 2 siswa dari MIN 1 Kota Palangka Raya berhasil memboyong 2 kejuaraan".
Kemudian, Farichin, juga menyampaikan uacapan terima kasih kepada siswa, guru, kepala madrasah dan pihak lain yang telah berhasil mengantarkan siswa-siswa madrasah mencapai prestasi luar biasa pada Kegiatan KOSSMI Tahun 2022.
Semoga Bermanfaat.
Wallahul Muwaffiq ila Aqwamit Tharieq
Wassalamu’alaikum Wr. Wb.
Terimakasih pa Kabid atas suport nya. Mudahan Madrasah makin berprestasi, aamiin
ReplyDeleteMantap MIN 1 Memang Ok.... semangat terus pak Saiful...
ReplyDeleteThanks, Siap .....
Delete