KASI DIKMAD JADI MENTOR DIKLATPIM IV

Assalamu’alaikum Wr. Wb.

Kita mesti bersyukur kepada Allah dengan selalu mengucapkan Alhamdulillah, dan bersholawat kepada Nabi Muhammad SAW dengan mengucapkan Allahumma Sholli ’Ala Muhammad, serta mendoakan kawan dan sahabat yang sakit bisa secepatnya sembuh dan dapat menjalankan aktivitas sebagaimana mestinya. Aamiin Allahumma Aamiin.

Kasi Pendidikan Madrasah, Achmad Farichin, berdasarkan surat pelimpahan tugas nomor: B.0766/Kk.15.06/1/Kp.02.2/04/2019 diberikan tugas sebagai mentor dari peserta Diklatpim IV an. Muhammad Irsani (Kasubag TU) dan Erma Sulistiyowati (Penyelenggara Syari’ah) Kankemenag Kota Palangka Raya di BDK Banjarmasin pada Kamis, 4 April 2019.


Achmad Farichin memberikan dukungan dan support yang luar biasa terhadap proyek perubahan yang disampaikan oleh Muhammad Irsani, dengan rancangan proyeknya “Digitalisasi Arsip Kepegawaian dan Dokumen melalui Aplikasi Geogle dan Android di Kemenag Kota Palangka Raya”, Proyek perubahan ini adalah sebuah bukti dari keinginan ASN untuk menyahuti PMA No. 44 Tahun 2010 dan Revolusi Industri 4.0 yang sedang dan akan berlangsung. Dengan demikian pemanfaatan teknologi adalah sebuah keharusan dalam membantu memperlancar dan mempermudah pelaksanaan tugas di instansi masing-masing.

Sementara itu, untuk proyek perubahan dari Erma Sulistyowati tentang “Pondok Syari’ah sebagai layanan public unit penyelenggara syariah melalui website Kemenag”, Farichin, mengatakan, “bahwa pemberian layanan public yang cepat dan transparan dan akuntabel sangat diperlukan, apalagi dengan adanya tambahan submenu “Pondok Syari’ah” dalam website Kemenag Kota Palangka Raya, adalah sebuah inovasi yang baik dalam memanfaatkan teknologi informasi yang ada untuk memastikan dan menjamin sumber informasi yang valid dan sahih dengan didukung para tim ahli yang berasal dari instansi terkait yang berkaitan dengan informasi syariah, agar terhindar dari berita Hoax, sesat dan menyesatkan,”.

Untuk diketahui, peserta diklatpim IV yang berasal dari provinsi Kalimantan Tengah berjumlah 10 peserta yaitu Muhammad Irsani dan Erma Sulistyowati (Kemenag Kota), M. Arfansyah, Hermansyah, Langgeng Murdopo, Hairil Saleh (Kanwil Kemenag Kalteng), Pooteran Sosilo (Kemenag Kapuas), Yudisworo Dirdjo dan Akhmad Kartapati (IAIN Palangka Raya), dan I Ketut Sumerta (IAHN TP Palangka Raya).

Semoga Bermanfaat
Wassalam...

Post a Comment

Previous Post Next Post